
TVS Callisto
TVS Callisto 110 Bersolek Dengan 4 Warna Baru, Harga Gak Berubah!

- 4 warna baru ikuti tren masa kini.
- Tersedia untuk varian biasa dan Intelligo.
- Harga tetap terjangkau.
PT TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI) menghadirkan pembaruan warna untuk Callisto 110 Series.
Pengenalan ini dilakukan pada ajang Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2024, hari Senin (1/7/2024) kemarin.
Callisto 110 Series merupakan motor matic bergaya retro modern yang menjadi tulang punggung penjualan di Indonesia.
Ada pun opsi warna yang ditawarkan yakni Peach Perfest dan Asphalt Grey untuk Callisto 110.
Kemudian ada opsi Mint Green dan Brick Orange untuk Callisto 110 Intelligo.
Warna-warna baru ini melengkapi opsi yang sudah ada seperti Autum Brown, Banana Yellow, Aqua Tosca dan Moon Silver.
Baca juga : TVS Upgrade Callisto, Pakai Mesin 125 Cc dan Bagasi Muat 2 Helm!
“Perjalanan TVS Callisto dimulai 2019, dengan pertumbuhan penjualan tiap tahun yang membaik,” buka Alvin Tan, Country Head Sales & Marketing TVSMCI.
“Hampir 50 persen populasi TVS Callisto berada di area Jabodetabek,” sambungnya.
Dalam paparannya, setidaknya dalam 2 tahun terakhir, penjualan motor ini telah tembus lebih dari 1.000 unit.

Menariknya, harga jual motor ini pun tidak berubah, alias tetap Rp 19,9 juta untuk Callisto 110 dan Rp 20,7 juta untuk Callisto 110 Intelligo.
Ryan Rahadian, Marketing Head TVSMCI menyebutkan, jika warna-warna yang ditawarkan saat ini mengikuti tren kekinian yang sedang hype di bidang fashion dan otomotif.
“Dan dengan warna-warna baru yang kece ini, kami menargetkan konsumen anak-anak muda,” katanya.
Bahkan dirinya juga menjelaskan meski Harga tidak berubah,namun kualitasnya tidak ada pengurangan.

“Bodi tetap metal, posisi berkendara yang nyaman hingga konsumsi bahan bakar yang irit,” tambah Ryan.
Dalam gelaran JFK 2024, TVS juga memberikan sejumlah promo untuk pembelian unit.
Baca juga : Bedah Spesifikasi TVS iQube S, Motor Listrik Rp 52 Jutaan!
Seperti uang muka murah Rp 500 ribu dan potongan tenor 4 bulan serta hadiah lainnya tanpa diundi.
TVS Callisto 110 Series memiliki dimensi 1.834 x 678 x 1.286 mm (PxLxT) dengan sumbu roda 1.275 mm.
Berat kosongnya 109 kg, terhitung ringan mengingat bodinya yang terbuat dari metal.

Jarak ke tanah pun cukup tinggi, mencapai 150 mm dan dibangun di atas rangka tipe underbone.
Jantung pacunya mengandalkan mesin 4-tak, SOHC 2 katup, pendingin udara dengan injeksi bahan bakar.
Kapasitas mesin 109,7 cc berkat paduan piston 53,5 mm dan langkah piston 48,8 mm.
Tenaga maksimalnya 7,4 PS di 7.000 rpm dengan torsi mencapai 8,4 Nm di 5.500 rpm.
Motor ini pun memiliki fitur penunjang berkendara seperti hadirnya power outlet, ruang kaki yang lapang, windshield dan rem cakram depan.
Baca juga : Perlebar Jaringan di Bali, TVS Tabanan Resmi Berdiri

Rem motor ini pun dibekali dengan teknologi SBT (Synchronized Braking Technology), semacam CBS pada matic Honda.
Kemudian untuk varian Intelligo, sudah pakai panel meter full digital dengan konektivitas smartphone.
Menarik bukan?
Merek Motor Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Bisa Matic dan Manual, Begini Cara Kerja Transmisi AMT QJ SRV 250
Ini 8 Motor Matic Dengan Harga Setara Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
Trend Knalpot Motor Berbahan Titanium Motor, Seberapa Bagus?
Zeneos Ionity: Ban Motor Dua Genre Resmi Dijual!
Panaskan Persaingan, Ofero Rilis 3 Sepeda Listrik Canggih!
Motor Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Honda ADV...
Rp 36,00 Juta - Rp 39,25 Juta
-
Honda Beat
Rp 18,43 Juta - Rp 19,30 Juta
-
Honda PCX
Rp 29,84 Juta - Rp 43,29 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
Yamaha YZF...
Rp 36,08 Juta
-
Aprilia Tuareg...
Rp 65,60 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
CFMoto 250...
Belum Tersedia
-
Segway E200P
Belum Tersedia
-
Alva One
Rp 3,50 Juta