Sebab Motor Bebek Yamaha Jadi Favorit di Perbatasan Indonesia-Malaysia

Ahbud · Sep 25, 2023 11:20 AM
motor bebek yamaha
Dealer memajang motor bebek.
  • Motor bebek dipilih karena tangguh.
  • Banyak dipakai untuk perkebunan.
  • Kondisi jalan juga jadi alasan.

Secara nasional penjualan motor bebek memang semakin mengecil, angkanya hanya 5 persenan saja dari total market share secara nasional.

Penjualan motor underbone pun kini lebih banyak ke daerah-daerah luar Jawa, salah satunya di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia di Kalimantan Barat (Kalbar).

Saat melakukan perjalanan XMax Tour de Borneo (23/9/2023) menuju perbatasan dengan rute Pontianak-Singkawang-Sambas, kerap ditemui motor bebek seperti Yamaha Jupiter Series.

Motor-motor ada yang ditemukan dalam kondisi standar, ada yang dipakai untuk membawa keranjang sayur, bahkan ada yang dipakaikan ban tapak kasar ala motor trail.

Baca juga : Melambung! Harga Bebek Langka Kawasaki ZX130 Tembus Rp 20 Juta

Menurut Ardyanto, GM Sales PT Aneka Makmur, Main Dealer Yamaha Kalbar, hal ini dikarenakan masyarakat setempat menyukai ketangguhan motor bebek.

motor bebek yamaha
Yamaha MX King 150 juga banyak peminat.

“Wilayah sini motor bebek seperti Jupiter Z memang masih ramai, banyak yang diubah jadi motor trail untuk perkebunan,” katanya.

Daerah yang ramai pengguna motor bebek pun lebih ke daerah hulu, seperti Sanggau, Sintang, Sekadau, Putussibau, Melawi, Sambas dan Bengkayang.

Konsumen Tak Peduli Tipe dan Warna

Masih menurut Ardyanto, karakter konsumennya pun tak meributkan tampilan motor yang ingin dibelinya, misal soal warna juga tipenya.

Karena toh konsumen bisa memiliki motor yang tangguh, praktis dan bisa dipakai kemana saja, mengingat kondisi jalan yang tak selalu mulus.

Baca juga : Ngegas Honda CT125, Begini Rasanya Motor Bebek Termahal di Indonesia

Meski memiliki 79 dealer di wilayah Kalbar, namun main dealer setempat juga bekerjasama dengan bengkel mitra untuk melayani konsumen.

Warna terbaru Yamaha Jupiter Z1 sering terlihat di wilayah Sambas.

“Makanya perbaikan dan perawatan jadi lebih mudah, jadi untuk perawatan bersifat fast moving pasti aman seperti ganti oli, kampas rem, itu kita jamin,” pugkasnya.

Yamaha Jupiter Z1 dibekali dengan mesin 4-tak, SOHC 2 katup, pendingin udara dengan sistem pengabutan injeksi bahan bakar.

Tenaga yang mampu dihasilkan mencapai 10 PS diputaran mesin 7.750 rpm dengan torsi puncak 9,8 Nm diputaran mesin 6.750 rpm.

Honda
Yamaha
Vespa
Benelli
KTM
Kawasaki
Suzuki
Ducati
Cleveland CycleWerks
Aprilia
Bajaj
BF Goodrich