
Yamaha Jupiter Z1
Mesin Yamaha Jupiter Z1 2023 Dipilih Buat Adu Irit Internasional

- Dipakai untuk Shell Eco-marathon 2023.
- Tampilannya akan berubah total.
Jika beberapa waktu lalu motor bebek Yamaha Jupiter Z1 (Spesifikasi | Berita) kerap wara-wiri di sirkuit balap, maka tak lama lagi motor tersebut kembali berlaga. Bukan di arena adu kebut, tapi justru di ajang adu irit!
Yup, hal ini yang dilakukan oleh para mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) Medan. Mereka memilih mesin motor bebek unggulan Yamaha Jupiter Z1 untuk bertarung di kelas internal combustion engine Shell Eco-marathon Asia-Pacific and Middle East 2023.
Seperti diketahui, ajang tersebut merupakan sebuah kompetisi internasional yang mewadahi mahasiswa untuk merancang dan mengembangkan kendaraan hemat energi. Rencananya, ajang tersebut akan digelar di sirkuit Mandalika bulan Juli 2023 mendatang.
Baca Juga: Dibanderol Rp 192 Juta, Berikut Fitur Andalan Hunter Scrambler SK500
Alasan Penggunaan Mesin Yamaha Jupiter Z1
Christofer David, mahasiswa fakultas teknik jurusan teknik mesin USU sekaligus manager tim Horas USU menyebutkan alasan memilih Jupiter Z1 karena sejumlah keunggulan. Sehingga mesin motor itu yang cocok buat kompetisi yang diikuti nanti.
”Kami memilih mesin Jupiter Z1 karena performa mesin yang berkualitas dan irit bahan bakar, sesuai buat lomba yang akan kami ikuti nanti,” paparnya.
Baca Juga: Deretan Motor Matic Yamaha Berikut Ternyata Tak Punya Penerus
Bakal Dirombak Total
Tim Horas USU menggunakan mesin motor Jupiter Z1 untuk dijadikan mesin penggerak mobil urban concept single seat yang mereka rakit. Selain itu masih ada ubahan lainnya di sektor penggeraknya.
“Kami akan merubah bentuk komponen-komponen mesin Jupiter Z1 seperti setting ECU, pengaturan kompresi dan lainnya sehingga bekerja maksimal sebagai penggerak mobil urban concept single seat yang kami rancang,” papar Christofer David.

Selain itu, jarak dan waktu maksimal yang ditempuh oleh mobil rakitan masing-masing tim telah ditentukan oleh panitia. Serta telah disediakan juga jumlah bahan bakar yang sama buat setiap tim.
Pemenang dinilai berdasarkan konsumsi bahan bakar paling sedikit. Jika tidak mencapai jarak maksimal atau melebihi waktu maksimal, maka terhitung diskualifikasi.
Wah, seru nih!
Merek Motor Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Bisa Matic dan Manual, Begini Cara Kerja Transmisi AMT QJ SRV 250
Ini 8 Motor Matic Dengan Harga Setara Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
Trend Knalpot Motor Berbahan Titanium Motor, Seberapa Bagus?
Zeneos Ionity: Ban Motor Dua Genre Resmi Dijual!
Panaskan Persaingan, Ofero Rilis 3 Sepeda Listrik Canggih!
Motor Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Honda ADV...
Rp 36,00 Juta - Rp 39,25 Juta
-
Honda Beat
Rp 18,43 Juta - Rp 19,30 Juta
-
Honda PCX
Rp 29,84 Juta - Rp 43,29 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
Yamaha YZF...
Rp 36,08 Juta
-
Aprilia Tuareg...
Rp 65,60 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
CFMoto 250...
Belum Tersedia
-
Segway E200P
Belum Tersedia
-
Alva One
Rp 3,50 Juta