
TVS Neo XR
Lebih Murah dari BeAT, Segini Harga Motor Bebek TVS Terbaru

- Ada dua varian motor bebek TVS.
- Harga termahal Rp 17 jutaan.
Beberapa waktu lalu, dari daftar harga dari motor bebek atau underbone, produk dari TVS Indonesia sempat menghilang.
Namun dipantau dari situs resminya bulan Juni 2023 ini, banderol dari dua model yang ditawarkan yakni TVS Neo XR dan TVS Rockz kembali muncul.
Baca Juga: Muncul di India, TVS Ronin Garapan Builder Indonesia Tampil Keren
Harga Baru Motor Bebek TVS Indonesia
Harga baru dari TVS Neo XR kini Rp 15,5 juta. Sementara TVS Rockz dilepas Rp 17,2 juta on the road Jakarta.

Untuk ukuran motor baru, harga tersebut terbilang murah. Sebab varian bebek entry level seperti Honda Revo (Spesifikasi | Berita) Fit saja sekarang sudah dijual Rp 16,02 juta.
Bahkan jika dibandingkan dengan motor matic murah seperti Honda BeAT, produk TVS tetap lebih murah karena motor matic tersebut dijual mulai Rp 18 juta.
Meski begitu, di beberapa dealer seperti TVS Yogyakarta, masih terdapat stok lama Neo XR yang dijual Rp 9 jutaan.
Baca Juga: TVS Callisto Astro Dikenalkan di Indonesia, Harga Rp 29 Jutaan Cuma 99 Unit
Spek Tidak Berubah
Meski punya harga baru, namun spesifikasi yang diusung oleh kedua motor tersebut tidaklah berubah. Tampilan kedua underbone itu tetap bergaya sporty.
Dari segi mesin, TVS Neo XR tetap menghadirkan tipe 4-tak 110 cc pendingin udara dengan sistem karburator.

Tenaganya 8,5 PS di 8.000 rpm dan torsi maksimum 8,5 Nm di 4.500 rpm. Transmisinya 4-speed semi otomatik.
Fitur unggulan yang ditawarkan diantaranya iCharge. Fitur charger handphone ini membuat Neo XR sebagai motor bebek pertama di Indonesia yang punya sistem tersebut.
Sedangkan TVS Rockz dikenal sebagai ‘bebek musik’ di awal kehadirannya pada 2009 silam.

Ini disebabkan motor bermesin 125 cc tersebut punya fitur Integrated Music System berupa pemutar musik dengan format MP3 dan FM Radio.
Suspensi belakang motor bertenaga 9,8 PS ini juga dilengkapi tabung gas terpisah. Selain itu, fitur iCharge hadir pula pada motor tersebut.
TVS Makin Agresif Buka Dealer Baru
Diluar kembalinya daftar harga kedua motor tersebut, PT TVS Motor Company Indonesia tahun ini masih agresif membuka dealer barunya.

Pembukaan showroom TVS terbaru ada di Medan, Sumatera Utara pekan lalu. Di mana TVS menggandeng PT Radja Panca Makmur (RPM) menjadi Main Dealer sebagai ujung tombak distribusi unit TVS di wilayah tersebut.
Dealer ini berlokasi di Jl Brigjen Katamso No.245 B dan C, 246 A, Kp Baru, Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan.
Fasilitasnya komplet dan berstandar yang meliputi (3S) sales, sparepart dan service yang mumpuni.
Merek Motor Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Bisa Matic dan Manual, Begini Cara Kerja Transmisi AMT QJ SRV 250
Ini 8 Motor Matic Dengan Harga Setara Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
Trend Knalpot Motor Berbahan Titanium Motor, Seberapa Bagus?
Zeneos Ionity: Ban Motor Dua Genre Resmi Dijual!
Panaskan Persaingan, Ofero Rilis 3 Sepeda Listrik Canggih!
Motor Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Honda ADV...
Rp 36,00 Juta - Rp 39,25 Juta
-
Honda Beat
Rp 18,43 Juta - Rp 19,30 Juta
-
Honda PCX
Rp 29,84 Juta - Rp 43,29 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
Yamaha YZF...
Rp 36,08 Juta
-
Aprilia Tuareg...
Rp 65,60 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
CFMoto 250...
Belum Tersedia
-
Segway E200P
Belum Tersedia
-
Alva One
Rp 3,50 Juta