
Kawasaki Versys X 250
Kawasaki Versys-X 250 2023 Masih Menggoda, Apa Menariknya?

- Model tak berubah sejak 2016.
- Pakai mesin 2 silinder berbasis Ninja 250.
- Kini cuma ada 1 varian.
Salah satu pelopor motor touring adventure 250 cc di Indonesia saat ini adalah Kawasaki Versys-X 250. Motor yang dirilis tahun 2016 ini, jadi obat pecinta touring, karena bisa memiliki motor yang dimensinya pas.
Ya maksudnya pas untuk rata-rata postur orang Indonesia, karena tak terlalu besar dan berat. Beda jika harus menggunakan moge adventure dengan mesin 500 cc atau 650 cc.

Selain itu, harga jualnya pun relatif masih bisa dijangkau banyak orang, karena tak sampai Rp 100 juta. Tak heran jika motor ini jadi salah satu yang banyak disukai.
Baca juga : Sangar! Warna Baru Kawasaki Versys-X 250 2023, Sayangnya Belum Masuk Indonesia
Tapi hal itu pula yang membuat PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) belum melakukan update desain atau pun fiturnya sampai saat ini. Ya kecuali permainan kombinasi warna yang kini lebih atraktif.
Tapi apa menariknya motor ini, sehingga bisa laku bahkan sampai saat ini?

Tentu saja pertama adalah motor ini ditawarkan dengan paket lengkap, beda dengan saat muncul pertama, ada opsi City yang tampil polosan. Nah kini KMI hanya menjual versi Tourer saja.
Pada varian tersebut unit yang ditawarkan sudah siap untuk touring, dengan crashbar terpasang, berikut fog lamp LED. Kemudian mendapatkan DC outlet, hand guard, side pannier plastik dan rear rack.

Kemudian dibanding keluarga Versys lainnya, model ini yang proper untuk dipakai melintasi jalan off road ringan. Sebab pakai paduan pelek 19-17 dengan berbungkus ban dual purpose.
Dan yang tak kalah penting, posisi ridingnya sangat nyaman. Rider akan terasa seperti terpendam di tengah-tengah motor. Jok pengendara memang dibuat rendah agar kaki mudah menapak.
Baca juga : Suzuki V-Storm SX 250 2023 Makin Dekat ke Indonesia, Siap Saingi Kawasaki Versys-X 250?

Tapi apa cuma itu saja? Tentu tidak jangan lupakan mesin 250 cc yang berbasis Ninja 250 dan harga jualnya yang masih paling terjangkau, setidaknya sampai saat ini.
Selengkapnya bisa langsung simak videonya di bawah ini, dan jangan lupa subscribe!
Merek Motor Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Bisa Matic dan Manual, Begini Cara Kerja Transmisi AMT QJ SRV 250
Ini 8 Motor Matic Dengan Harga Setara Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
Trend Knalpot Motor Berbahan Titanium Motor, Seberapa Bagus?
Zeneos Ionity: Ban Motor Dua Genre Resmi Dijual!
Panaskan Persaingan, Ofero Rilis 3 Sepeda Listrik Canggih!
Motor Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Honda ADV...
Rp 36,00 Juta - Rp 39,25 Juta
-
Honda Beat
Rp 18,43 Juta - Rp 19,30 Juta
-
Honda PCX
Rp 29,84 Juta - Rp 43,29 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
Yamaha YZF...
Rp 36,08 Juta
-
Aprilia Tuareg...
Rp 65,60 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
CFMoto 250...
Belum Tersedia
-
Segway E200P
Belum Tersedia
-
Alva One
Rp 3,50 Juta