
Suzuki Address
Gak Pakai Ribet, Suzuki Recall GSX 150, Satria F150 dan Address 110

- Ada tiga produk yang terdampak.
- Konsumen dibebaskan dari biaya apa pun.
- Tak pakai banyak persyaratan.
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melakukan recall untuk sejumlah produknya, yakni Satria FU150MF, GSX 150 Series dan Address 110.
Ketiga produk tersebut akan mendapatkan perbaikan dalam program Suzuki Quality Update, seperti disampaikan pada laman resminya.
“Suzuki kembali menghadirkan program Suzuki Quality Update sebagai bentuk kepedulian terhadap konsumen setia kami.”
“Teknisi Suzuki akan melakukan pemeriksaan dan penggantian komponen (jika diperlukan) terhadap komponen yang terdapat pada unit sepeda motor Suzuki,” tulis laman itu (6/9/2023).
Dan yang terpenting, adalah pernyataan konsumen tak dikenakan biaya serupiah pun oleh pihak pabrikan. Gak pakai ribet bro!
Baca juga : Mencoba Suzuki Avenis 125, Gak Nyangka Enak Dinaikinnya

Ada pun update yang dilakukan untuk Suzuki Satria F150 untuk mengganti komponen bearing clutch release.
Unit yang terdampak yakni dengan tahun produksi Januari 2016 sampai Februari 2017 dan Oktober 2017 sampai Juni 2018.
Kemudian untuk Suzuki GSX 150 Series akan dilakukan penggantian bolt set engine mounting.

Unit yang terdampak adalah tahun produksi Desember 2016 hingga Maret 2018, artinya hanya Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150 saja, sementara Suzuki GSX-150 Bandit tak terdampak.
Dan untuk Suzuki Address relatif ada banyak komponen yang harus diganti, yakni crankshaft, generator rotor, horn switch dan starter switch.
Untuk motor matic ini, unit yang terdampak dengan tahun produksi antara Oktober 2014 hingga Agustus 2019.
Baca juga : Suzuki Nex II Bisa Pakai USB Charger Modal Rp 200 Ribuan

Sejatinya program tersebut sudah berlangsung sejak awal 2023 ini tepatnya bulan Maret, namun pesan recall kembali diingatkan lewat laman resmi Suzuki.
Pihak Suzuki sendiri belum membatasi waktu untuk produk yang terdampak mendatangi bengkel resmi, jika perlu perbaikan atau pengecekan.
Nah, yang merasa memiliki unit tersebut, bisa langsung bawa ke bengkel resmi Suzuki ya!
Merek Motor Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Bisa Matic dan Manual, Begini Cara Kerja Transmisi AMT QJ SRV 250
Ini 8 Motor Matic Dengan Harga Setara Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
Trend Knalpot Motor Berbahan Titanium Motor, Seberapa Bagus?
Zeneos Ionity: Ban Motor Dua Genre Resmi Dijual!
Panaskan Persaingan, Ofero Rilis 3 Sepeda Listrik Canggih!
Motor Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Honda ADV...
Rp 36,00 Juta - Rp 39,25 Juta
-
Honda Beat
Rp 18,43 Juta - Rp 19,30 Juta
-
Honda PCX
Rp 29,84 Juta - Rp 43,29 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
Yamaha YZF...
Rp 36,08 Juta
-
Aprilia Tuareg...
Rp 65,60 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
CFMoto 250...
Belum Tersedia
-
Segway E200P
Belum Tersedia
-
Alva One
Rp 3,50 Juta