
Honda Scoopy
Bukan BeAT, Ini Motor Honda yang Paling Laris Terjual di Bali

- Scoopy paling laris di Bali.
- Terjual hampir 3.000 unit tiap bulan.
- Market share Honda 74 persen.
Kalau bicara motor terlaris secara nasional, rasanya Honda BeAT masih menjadi rajanya.
Motor matic entry level itu banyak dipilih menjadi andalan masyarakat karena irit bahan bakar.
Kemudian performa mesinnya pas untuk harian dan juga harga jual yang masih terjangkau banyak kalangan.
Tapi siapa sangka, jika motor ini bukanlah motor denagn status motor paling laris di Provinsi Bali.
Yup, Honda BeAT justru menempati posisi ketiga saat ini untuk penjualan motor Honda di Pulau Dewata.
Hal ini dikatakan oleh Achmad Wahyudi Irmono, Manager Technical Service Departement Astra Motor Bali (21/11/2024) di Seminyak, Bali.
“BeAT itu saat ini justru menempati posisi ketiga terlaris, pertama itu justru Scoopy dan disusul Stylo,” katanya disela acara Honda Scoopy Experience.
Wahyudi menambahkan jika Scoopy dan Stylo saat ini justru saling bersaing dalam hal penjualan.
Baca juga : Simulasi Kredit Honda Scoopy Terbaru, Cicilan Mulai Rp 800 ribuan!

Menurutnya penjualan motor matic segmen menengah hingga atas termasuk tinggi.
Selain pembeli langsung, kedua motor tersebut juga banyak dipakai untuk rental motor.
Respon Honda Scoopy Baru di Bali
Berbicara market share di Bali, saat ini Honda menguasai sekitar 74 persen dibanding merek lain.
“Penjualan sebulan kita bisa 11.200-an unit, walau ditiga bulan awal sempat terkoreksi sedikit karena ada banyak hari raya,” jelas Wahyudi.

Dari angka tersebut, Honda Scoopy bisa terjual hampir 3.000 unit setiap bulannya.
Kehadiran generasi baru Honda Scoopy pun disambut antusias konsumen, meski saat ini masih inden di Bali.
Pihak Astra Motor Bali baru akan melakukan regional launching pada bulan Desember mendatang.
Sehingga saat ini masih masa transisi untuk menghabiskan stok unit model sebelumnya, sebelum berganti model anyar.
Baca juga : Serunya Pengguna Honda Scoopy Motoran Menikmati Senja di Bali

“Konsumen sudah ada yang tanya-tanya untuk Scoopy terbaru, cuma kita belum bisa penuhi, masih harus menunggu,” kata Wahyudi.
Bicara harga jual, motor matic bergaya retro modern tersebut akan dijual diangka sekitar Rp 24 jutaan on the road Bali.
Merek Motor Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Bisa Matic dan Manual, Begini Cara Kerja Transmisi AMT QJ SRV 250
Ini 8 Motor Matic Dengan Harga Setara Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
Trend Knalpot Motor Berbahan Titanium Motor, Seberapa Bagus?
Zeneos Ionity: Ban Motor Dua Genre Resmi Dijual!
Panaskan Persaingan, Ofero Rilis 3 Sepeda Listrik Canggih!
Motor Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Honda ADV...
Rp 36,00 Juta - Rp 39,25 Juta
-
Honda Beat
Rp 18,43 Juta - Rp 19,30 Juta
-
Honda PCX
Rp 29,84 Juta - Rp 43,29 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
Yamaha YZF...
Rp 36,08 Juta
-
Aprilia Tuareg...
Rp 65,60 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
CFMoto 250...
Belum Tersedia
-
Segway E200P
Belum Tersedia
-
Alva One
Rp 3,50 Juta