
Honda PCX160
156 Konsumen Tebus Honda PCX 160 Terbaru di IIMS 2025

- Dipesan 156 konsumen.
- Fitur RoadSync menjadi daya tariknya.
- Sabet penghargaan big scooter.
Pameran Indonesia International Motor Show alias IIMS 2025, jadi momen debut publik bagi Honda PCX 160 terbaru.
Generasi model year 2025 itu ikut meramaikan pameran tersebut, dan dipajang dibarisan terdepan booth PT Astra Honda Motor.
Tentunya ini untuk menunjukkan kepada konsumen produk ini adalah yang paling gress dari pabrikan cap sayap mengepak itu.
Dan hasilnya selama 10 hari pameran, motor ini telah dipesan oleh 156 orang konsumen.
Motor ini juga sekaligus menyabet gelar penghargaan untuk kategori Big Scooter pada pameran tersebut.
Berada pada barisan terdepan booth, Honda PCX 160 terbaru ini memberikan pengalaman pada konsumen untuk mencoba langsung kecanggihan Honda RoadSync.
Baca juga : Test Ride Lengkap Honda PCX 160 ABS-RoadSync, Mewah dan Lincah!
Honda Roadsync memudahkan pengendara memanfaatkan fungsi navigasi, telepon, musik, hingga pesan.
Voice command pada New Honda PCX160 memungkinkan pengendara dan sepeda motornya melakukan komunikasi dua arah.
Pastinya hal ini memberikan kebebasan bagi pengendara untuk mengontrol berbagai fungsi konektivitas secara lebih praktis dan nyaman.

Selain Honda PCX 160 terbaru, model yang banyak dicari pengunjung adalah Honda Vario Series yang dipesan 345 unit.
Kemudian Honda Stylo 160 dengan 217 unit, dan secara total 1.133 unit terpesan pada pameran kali ini.
GM Sales Division AHM, Paulus Dani mengatakan, AHM berkomitmen untuk terus menghadirkan produk terbaik sesuai kebutuhan dan gaya hidup konsumen yang beragam.
“Kami berharap jajaran lengkap produk kami dapat memenuhi impian konsumen di semua segmen berkendara,” katanya.
Di luar penjualan, booth AHM juga menyabet penghargaan dari panitia sebagai The Best Booth Motorcycle >400 sqm.

Booth Honda menyajikan jajaran motor pada lima zona berbeda, yakni Urban, Explorer, Racing, Lifestyle, dan EV (Electric Vehicle).
Beragam zona ini untuk memberikan pengalaman yang berbeda bagi konsumen sesuai dengan kebutuhan gaya berkendara.
Sekilas Honda PCX 160 2025
Honda PCX 160 terbaru ini masih menggendong mesin berspesifikasi mesin 4 langkah, SOHC 4 katup, pendingin cairan, PGM-FI, dan eSP+.
Kapasitas murni mesinnya 156,9 cc hasil dari kombinasi diameter piston 60 mm dan panjang langkah 55,5 mm.
Mesin yang punya rasio kompresi 12:1 ini klaimnya memiliki tenaga maksimum 16 ps pada 8.500 rpm dengan torsi maksimal 14,7 Nm di 6.500 rpm.
Baca juga : Cicilan Honda PCX 160 Roadsync 2025 Mulai Rp 1 Jutaan

Kecepatan tertinggi yang bisa diraih motor ini di spidometernya menunjukan angka 119 km/jam.
Dan yang terbaca di Racebox 118 km/jam, artinya spidometer ini punya deviasi yang cukup minim.
Tim Autofun.co.id sempat merasakan kinerja pada tipe teratas yakni RoadSync untuk penggunaan harian.
Varian RoadSync memiliki berat kosong 133 kg itu berarti jadi tipe paling berat, karena 1 kg lebih berat dibandingkan dengan tipe ABS dan CBS.
Namun tentu saja perbedaan 1 kg tidak akan langsung terasa, pengendalian dari PCX 160 terbaru ini bisa dikatakan lincah dan juga nurut ke mana pengendara ingin mengarah.

Kombinasi lingkar roda depan 14 inci dengan ban 110/70-14 dan ban belakang 130/70-13 terasa sangat pas.
Handling terasa stabil bahkan saking enaknya sampai standar dan bodi bawah bisa menggesek aspal karena motor bisa miring namun pengendara tetap pede membawanya.
Generasi terbaru ini sekarang hadir dalam tiga pilihan tipe yang dimulai dari tipe CBS seharga Rp 33,750 juta, tipe ABS Rp 37,350 juta, dan tipe ABS-Roadsync Rp 40,350 juta OTR Jakarta.
Merek Motor Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Bisa Matic dan Manual, Begini Cara Kerja Transmisi AMT QJ SRV 250
Ini 8 Motor Matic Dengan Harga Setara Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid
Trend Knalpot Motor Berbahan Titanium Motor, Seberapa Bagus?
Zeneos Ionity: Ban Motor Dua Genre Resmi Dijual!
Panaskan Persaingan, Ofero Rilis 3 Sepeda Listrik Canggih!
Motor Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Honda ADV...
Rp 36,00 Juta - Rp 39,25 Juta
-
Honda Beat
Rp 18,43 Juta - Rp 19,30 Juta
-
Honda PCX
Rp 29,84 Juta - Rp 43,29 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
Yamaha YZF...
Rp 36,08 Juta
-
Aprilia Tuareg...
Rp 65,60 Juta
-
Yamaha Nmax
Rp 32,18 Juta - Rp 36,30 Juta
-
CFMoto 250...
Belum Tersedia
-
Segway E200P
Belum Tersedia
-
Alva One
Rp 3,50 Juta