
Subaru Forester
Subaru Luncurkan Forester XT-EDITION, Rayakan Keberhasilan 50 tahun Pakai AWD

Subaru Jepang beberapa waktu lalu meluncurkan Forester XT-EDITION, Kamis 22 Desember 2022. Edisi khusus Subaru Forester ini merupakan bentuk perayaan ulang tahun ke-50 Subaru AWD.
Sebagai informasi, Forester dirilis di Negeri Matahari Terbit pada Juni 2018. Mobil ini merupakan bagian dari strategis global Subaru yang menggabungkan kemudahan berkendara dengan menyuguhkan tampilan luar yang kokoh dan modern, interior lapang, serta fitur lengkap yang mudah digunakan.
Dikutip dari bestcarweb.jp, Forester XT-EDITION menggunakan warna Geyser Blue yang diadopsi dari spesifikasi Forester untuk pasar Amerika Utara. Warna ini pertama kalinya dipakai di luar Amerika Utara yang bertepatan dengan ulang tahun ke-50 Subaru AWD.

Melihat pada tampilan luarnya, selain warna Geyser Blue grillnya dilabur menggunakan warna hitam yang tampak begitu agresif. Tak hanya itu, kelir hitam juga diaplikasikan pada rumah lamu, under guard, side skirt, roof rail, serta spoiler. Tak ketinggalan, velg 18 inci yang dipakai juga dicat dengan warna sama.
Baca juga: Selisih Rp80 Juta, Berikut Perbedaan Subaru Forester 2.0i-L dan Subaru Forester 2.0i-S EyeSight
Di bagian dalam, ubahan yang terjadi pada Subaru Forester XT-EDITION yakni joknya. Dimana tempat duduknya mobil ini dilapisi dengan jok kulit berbahan sintetis berwarna hitam yang disatukan menggunakan benang berwarna perak.
Spion tengah dengan EyeSight Safety Plus dapat menapilkan visual lebih luas dari beberapa bagian mobil. Oh iya, di bagian bagasinya mendapatkan papan kargo anti air yang mudah dibersihkan ketika terkena cairan.
Baca juga: 10 Subaru Forester Pertama Mengaspal di Indonesia
Subaru Forester XT EDITION Gunakan Mesin Boxer 1.8L Turbocharged
Subaru Forester XT EDITION dibekali mesin boxer 1.8L turbocharged berteknologikan DOHC. Di atas kertas, jantung pacunya sanggup meletupkan tenaga hingga 177 PS di 5.200-5.600 rpm dengan torsi puncak hingga 300 Nm pada 1.600-3.600 rpm.
Memilikiperforma besar, untuk gearboxnya mengandalkan transmisi lineartronic yang selanjutnya diarahkan ke semua rodanya. Berdasarkan WLTC, untuk pemakaian dalam kotanya dapat menempuh jarak 10,3 km/liter dan 15,2 km/liter pengunaan luar kotanya.
Oh iya, untuk harganya termasuk dengan pajak, di Jepang mobil ini dibandrol 3.355.000 yen atau sekitar Rp395 juta.
Baca juga: Rp650 Jutaan Pilih Subaru Forester 2022, CR-V, Fortuner atau Pajero Sport?

Enda Senior Writer
Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.
Merek Mobil Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Hyundai Ioniq 5 Berbalut Motif Batik Kawung, Cuma Disediakan 50 Unit!
Fitur dan Interior Jetour X50e EV Terungkap, Atap Panoramic dan Head Unit Lebar
Modifikasi Audio Denza D9 Pertama di Indonesia, Kualitas Makin Mewah Tanpa Potong Kabel
Pameran Kendaraan Listrik PEVS 2025 Diprediksi Lebih Meriah, Target Jualan Rp 400 miliar
Kenali Tanda Ban Mobil Wajib Ganti Sebelum Berangkat Mudik Lebaran
Mobil Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Toyota Kijang...
Rp 339,60 Juta - Rp 467,00 Juta
-
Toyota Avanza
Rp 189,80 Juta - Rp 295,80 Juta
-
Honda Brio
Rp 167,90 Juta - Rp 253,10 Juta
-
Daihatsu Sigra
Rp 120,65 Juta - Rp 182,60 Juta
-
Toyota Calya
Rp 170,20 Juta - Rp 190,00 Juta
-
Subaru Crosstrek
Rp 549,50 Juta
-
Chery Omoda...
Rp 334,80 Juta - Rp 493,80 Juta
-
Suzuki Grand...
Rp 359,40 Juta - Rp 384,40 Juta
-
Wuling Alvez
Rp 209,00 Juta - Rp 295,00 Juta
-
Subaru WRX...
Rp 975,50 Juta - Rp 1,03 Miliar