
Chery Omoda 5
Punya Fitur Keselamatan Komplit, Chery Omoda 5 Sabet Lima Bintang Dalam Uji Tabrak ASEAN NCAP

Penilaian skor keselamatan berkendara kini banyak dijadikan sebagai tolak ukur bagi sesorang untuk menilai sebuah kualitas serta keamanan kandaraan. Sebagai bukti Chery Omoda 5 memiliki tingkat keselamatan yang baik, baru-baru ini Chery melakukan uji tabrak Omoda 5 pada ASEAN NCAP dengan meraih skor terbaik.
Baca juga: SUV Compact yang Paling Safety, Chery Omoda 5 Dapat Poin Tertinggi Uji Tabrak Australia NCAP

Hasil akhir dari penilaian, Omoda 5 berhasil menyabet lima bintang dari uji tabrak ASEAN NCAP dengan meraih skor 88,64 poin. Sebelumnya Omoda 5 juga meraih lima bintang dalam pengujian tabrak Euro NCAP dan Australasian NCAP.
“Pencapaian Omoda 5 dalam uji coba ASEAN NCAP menegaskan kami serius memberikan perlindungan terbaik. Ini menjadikan setiap perjalanan bersama Omoda 5 tidak hanya aman, tetapi juga nyaman untuk Chery Family khususnya di Indonesia,” ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia dalam keterangan resminya, Senin (26/8).
Baca juga: Ketahui Perbedaan Chery Omoda 5 RZ dan Z Sebelum Beli
Uji Tabrak ASEAN NCAP, Chery Omoda 5 Memperoleh Nilai Penuh pada 11 Aspek

Tes tabrak ASEAN NCAP, Omoda 5 meraih nilai tertinggi dengan mendapatkan nilai penuh pada 11 dari 18 aspek yang diuji. Mobil ini menunjukkan performa yang sangat baik dalam keempat kategori penilaian, yaitu Adult Occupant Protection (AOP), Child Occupant Protection (COP), Safety Assist (SA), dan Motorcyclist Safety (MS).
Pada penilaian AOP Omoda 5 meraih penilaian sebanyak 36.77 poin, COP 17.36 poin, SA 19.51 poin dan MS 15.00 poin. Keunggulan keselamatan tak lepas dari konstruksi bodinya yang kokoh, menggunakan baja berkekuatan tinggi pada 78% bagiannya.

Untuk diketahui dalam tes uji tabrak ASEAN NCAP Omoda 5 yang digunakan merupakan model dengan mesin 1.5 turbocharger. Dari segi keselamatan mobil ini berhasil mendapatkan 6 airbags, Anti-lock Braking System, Electronic Stability Control (ESC), seatbelt reminder system, Autonomous Emergency Braking (AEB) City, AEB Inter-Urban, Blind Spot Detection (BSD), Auto High Beam (AHB), Pedestrian Protection (PP), Brake Assist System (BAS), Brake Priority System (BOS) dan Electronic Stability Program (ESP).
Tak ketinggalan untuk fitur keselamatan lainnya yakni Traction Control (TCS), Hill-start Assist Control (HAC), Hill Descent Control (HDC) serta Tyre Pressure Monitoring System (TPMS).
Selain itu juga mobil ini dilengkapi fitur keselamatan pintar berupa Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang mencakup; Lane Departure Warning (LDW), Blind-Spot Detection (BSD), Emergency Lane Keeping (ELK), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), dan Adaptive Cruise Control (ACC) with Low Speed Follow.
Ada pula Front Collision Warning (FCW) with Vehicle Identification, Intelligent High-Beam Control Headlamp (IHC), Traffic Sign Recognition (TSR), Car Lead Departure Sign (CLDS) dan terakhir Integrated Cruise Assist (ICA).
Baca juga: Chery Omoda 5 Dapat Lima Bintang Diuji Tabrak Euro NCAP, Bukti Mobil Cina Gak Kalengan Lagi

Enda Senior Writer
Seorang pengagum otomotif sejak kecil, yang suka mengoprek kendaraan di akhir pekan, membuat penulis semakin cinta pada dunia otomotif. Yang pada akhirnya hoby tersebut membawanya ke dalam dunia pekerjaanya sebagai penulis hingga saat ini.
Merek Mobil Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Hyundai Ioniq 5 Berbalut Motif Batik Kawung, Cuma Disediakan 50 Unit!
Fitur dan Interior Jetour X50e EV Terungkap, Atap Panoramic dan Head Unit Lebar
Modifikasi Audio Denza D9 Pertama di Indonesia, Kualitas Makin Mewah Tanpa Potong Kabel
Pameran Kendaraan Listrik PEVS 2025 Diprediksi Lebih Meriah, Target Jualan Rp 400 miliar
Kenali Tanda Ban Mobil Wajib Ganti Sebelum Berangkat Mudik Lebaran
Mobil Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Toyota Kijang...
Rp 339,60 Juta - Rp 467,00 Juta
-
Toyota Avanza
Rp 189,80 Juta - Rp 295,80 Juta
-
Honda Brio
Rp 167,90 Juta - Rp 253,10 Juta
-
Daihatsu Sigra
Rp 120,65 Juta - Rp 182,60 Juta
-
Toyota Calya
Rp 170,20 Juta - Rp 190,00 Juta
-
Subaru Crosstrek
Rp 549,50 Juta
-
Chery Omoda...
Rp 334,80 Juta - Rp 493,80 Juta
-
Suzuki Grand...
Rp 359,40 Juta - Rp 384,40 Juta
-
Wuling Alvez
Rp 209,00 Juta - Rp 295,00 Juta
-
Subaru WRX...
Rp 975,50 Juta - Rp 1,03 Miliar