Banjir Promo Mitsubishi Selama IIMS 2025, Ada Bunga 0 Persen Hingga Cash Back

Herdi
Herdi · 2025-02-17 16:01:08

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memanfaatkan moment Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 sebagai perayaan 55 tahun Mitsubishi Motors Indonesia. 

Presiden Direktur MMKSI Atsushi Kurita, menyatakan tak menampik jika selalu ada tantangan dalam perjalanan otomotif di Indonesia, namun Mitsubishi mendapatkan mitra yang tepat sehingga perjalanan sulit menjadi terasa lebih ringan. 

“Selama 55 tahun kami telah menjadi bagian dari Indonesia, tumbuh bersama dan mendukung berbagai kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia,” ungkap Atsushi saat ditemui disela acara IIMS 2025, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta. 

Baca juga: Mitsubishi XForce Ultimate with Diamond Sense Punya Akselerasi Lebih Cekatan

Presiden Direktur MMKSI Atsushi Kurita memaparkan perihal kehadiran Mitsubishi Motors di IIMS 2025

Atsushi juga menyatakan, jika setiap keberhasilan dimulai dengan sebuah perjalanan, dan setiap impian dimulai dengan langkah pertama. Kendati demikian, lanjut dia, Mitsubishi Motors lebih dari sekedar kendaraan, karena jadi mitra petualang para pelanggan.

 “Dari langkah pertama hingga garis finis, Mitsubishi akan selalu ada untuk memastikan perjalanan bermakna dan menyenangkan,” jelasnya. 

Melalui IIMS 2025, Atsushi menyebutkan, Mitsubishi Motors memberikan pengalaman lebih dari sekadar menampilkan kendaraan, namun juga untuk menegaskan komitmen  dalam memberdayakan setiap perjalanan dan memastikan setiap pemilik Mitsubishi Motors menulis cerita dengan penuh percaya diri.

Baca juga: Rentokil Pilih Mitsubishi L100 EV Sebagai Mobil Pembasmi Hama, Ternyata Ini 5 Alasannya

Sementara itu, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI Irwan Kuncoro menuturkan dengan hadirnya Mitsubishi Motors di Indonesia, maka diharapkan mampu menarik hati konsumen.

“Paling tidak di angka 2.000 SPK,” ujar Irwan. Dia juga tak menampik, bahwa kontribusi Mitsubishi Motors saat ini masih diberikan oleh Xpander. 

Selain itu, lanjut Irwan, kehadiran Xforce Ultimate DS juga diharapkan bisa ikut menjaring konsumen, karena mobil ini dilengkapi fitur-fitur mumpuni. Bahkan pengunjung juga bisa melakukan test drive secara langsung. 

Maka dari itu, untuk menggaet target SPK di IIMS 2025, maka Mitsubishi menghadirkan beberapa promo.

Promo Mitsubishi Menggiurkan Selama IIMS 2025

Pengunjung IIMS 2025 penasaran dengan Mitsubishi Xforce

Karena perayaan 55 tahun Mitsubishi Motors bertepatan di ajang IIMS 2025, perusahaan dengan logo tiga berlian ini memberikan promo penjualan dan purna jual eksklusif yang hanya tersedia selama pameran. 

Bagaimana tidak, pengunjung dapat memanfaatkan penawaran spesial dan program pembiayaan eksklusif, menjadikan momen yang sempurna untuk memiliki kendaraan Mitsubishi.

Baca juga: Biaya Service Mitsubishi L100 EV di Bengkel Resmi Hingga 100.000 Kilometer, Setara Ngerawat Motor!

Mau tahu apa saja promo Mitsubishi selama IIMS 2025, berikut ulasannya.

Program Spesial di IIMS 2025

Selama IIMS 2025, Mitsubishi memberikan program spesial untuk sejumlah produknya mulai dari Xforce berupa gratis Dashcam untuk semua varian, dan juga paket pembiayaan berupa DP mulai Rp55 juta dengan angsuran Rp5,5 juta untuk pilihan program pembiayaan dengan tenor kredit 3 – 5 tahun. 

Kemudian untuk Xpander dan Xpander Cross ada tambahan cashback jutaan rupiah, hingga angsuran Rp5,5 juta untuk pilihan program pembiayaan mulai dari tahun ke-3 dan ke-5.Sementara untuk Pajero Sport terdapat tambahan Cashback jutaan rupiah.

Program Pembiayaan Mitsubishi di IIMS 2025

Selain itu, ada juga program pembiayaan dengan detail seperti di bawah ini:

Mitsubishi Xforce

Mitsubishi Xforce

Program DP Ringan:

  • DP ringan mulai dari 15 persen
  • Berlaku skema ADDB maupun ADDM

Program Bunga Ringan:

  • Khusus varian non-Diamond Sense

1. DP mulai dari 25 persen
2. Bunga ringan mulai dari 0 persen hingga 2 tahun (Berlaku DP minimal 55 persen)

  • Khusus varian Diamond Sense

1. DP mulai dari 25%
2. Bunga mulai dari 1.9% (tenor 1 tahun) untuk area Jawa & Bali
3. Bunga mulai dari 2.5% (tenor 1 tahun) untuk area di luar Jawa & Bali

  • Program Repurchase (Khusus varian non-Diamond Sense):

1. DP mulai dari 55 persen dengan bunga mulai dari 0 persen hingga 2 tahun
2.  Bunga spesial hingga tenor 3 tahun

  • Program SMART CASH:

1. Bunga 0 persen
2. DP mulai dari 55 persen
3. Bonus asuransi 1 tahun & tanpa biaya administrasi

Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross

Mitsubishi Xpander
  • Program DP ringan:

1. DP mulai dari 10 persen (Tidak mengikat seluruh cabang), dan

  • Program Bunga Rendah:

1. DP mulai dari 20 persen 
2. Bunga mulai dari 1.9 persen (tenor 1 tahun) untuk area Jawa & Bali
3. Bunga mulai dari 2.5% (tenor 1 tahun) untuk area di luar Jawa & Bali

  • Program Bunga 0 persen:

1. Bunga 0 persen sampai dengan tenor 2 tahun (dengan DP min. 55 persen), atau khusus varian Xpander Exceed: 0 persen sampai dengan 3 tahun (dengan DP min. 65 persen)
2. Gratis biaya administrasi khusus tenor 1 tahun (dengan DP min. 55%)

Mitsubishi Pajero Sport

Mitsubishi Pajero Sport
  • Program DP ringan:

1. DP mulai 15 persen 

  • Program Bunga Rendah:

1. DP mulai dari 20 persen, dan
2. Bunga mulai dari 1.9 persen (tenor 1 tahun) untuk area Jawa & Bali
3. Bunga mulai dari 2.5 persen (tenor 1 tahun) untuk area di luar Jawa & Bali

  • Program Bunga 0 persen:

1. Bunga 0 persen selama 1 tahun dengan DP min. 65 persen dan gratis biaya administrasi, atau
2. Bunga spesial hingga tenor 3 tahun

Selain program pembiayaan, Mitsubishi Motors juga menambah beberapa keuntungan lainnya, mulai dari program cashback hingga jutaan rupiah, gratis kaca film Solar Gard atau V-Kool, gratis perawatan/servis berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun.

Ada juga Extended Warranty 1 tahun atau 20.000 KM apabila melakukan perawatan berkala secara teratur sampai dengan 3 (tiga) tahun atau 40.000 KM.

Kemudian ada pula, gratis Paket SMART Silver untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun, berupa Biaya Jasa, Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid (sesuai dengan Jadwal Service Booklet) Chemical item (Engine flush, Brake Fluid), Asuransi Kecelakaan Diri selama 1 tahun, dengan nominal klaim maksimal hingga Rp 4.000.000-10.000.000 per orang. 

Selain itu ada juga asuransi kerusakan ban selama 1 tahun, dengan nominal klaim maksimal Rp 1.400.000 dan berlaku untuk 1 ban.

Herdi

Herdi Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk membahas bidang otomotif, mulai dari sepeda motor, mobil, hingga bus dan truk.

Toyota
Daihatsu
Honda
Chery
Mitsubishi
Suzuki
Nissan
Wuling
Volkswagen
Datsun
Mercedes-Benz
BMW