
Toyota Kijang Innova
Ada Zenix, Toyota Innova Reborn Tetap Dijual Hingga 2025

Meski Innova Zenix sudah meluncur sejak akhir tahun 2022, namun sampai saat ini Toyota masih menjual dan memproduksi Innova Reborn. Generasi lawas Toyota Kijang Innova yang hadir sejak tahun 2015 itu “tandem” dengan Innova Zenix untuk dijual bersamaan.
Hal ini memang tidak bisa dilepaskan dari tingginya permintaan konsumen, baik pribadi maupun fleet, terhadap Toyota Innova Reborn. Bahkan strategi penjualan dua model Innova ini dilakukan pada negara penyumbang penjualan Toyota Innova terbesar di dunia yaitu Indonesia dan India.
Baca juga: Toyota Innova Reborn Punya Wajah Baru, Incar Konsumen yang Tak Suka Zenix
Toyota Innova Reborn Dapatkan Facelift di India

Bukan cuma masih menjual Innova Reborn, di India model tersebut justru baru saja mendapatkan penyegaran tampang alias facelift. Meski pilihan variannya dibatasi menjadi mesin diesel dan transmisi manual saja.
Menurut laporan dari Autocar India, Kamis (4/5/2023), Toyota Kirloskar Motor selaku Agen Pemegang Merek (APM) Toyota di Negeri Bollywood itu mulai menawarkan Innova Crysta facelift 2023. Innova Crysta dipersiapkan untuk memenuhi konsumen fleet dan private, khususnya yang sering memakai jasa sopir.
Baca juga: Toyota Kijang Innova Reborn Ternyata Masih Diminati Konsumen, Ini Buktinya
Toyota Innova Zenix Kesulitan Produksi

Selain permintaan yang masih cukup tinggi, alasan lain Innova Crysta masih diproduksi dan dipasarkan adalah kendala produksi pada Innova Hycross. Perlu Anda ketahui, Innova Hycross adalah penamaan untuk Toyota Innova Zenix di India.
Adapun kendala produksi Zenix ini disebabkan kurangnya pasokan chip semicondutor yang berdampak pada molornya inden model terbaru ini. Teutama untuk varian yang sudah dilengkapi fitur Toyota Safety Sense (TSS).

Sebelumnya, Toyota telah menghentikan sementara pemesanan Innova Hycross tipe ZX dan ZX(O) di India. Sumber dealer Toyota India menyebut, waktu untuk mendapatkan tipe tertinggi ini mengular hingga 24-30 bulan, alias lebih dari 2 tahun!
Berbeda dengan tipe-tipe bawahnya seperti tipe G, inden paling cepat adalah 3 bulan. Sementara tipe VX (O) harus menunggu hingga 10 bulan. Lamanya inden tipe tertinggi Innova Hycross juga membuat sebagian konsumen beralih ke tipe VX (O) yang memiliki fitur enam buah airbag.

Kalau Innova Zenix kesulitan memenuhi permintaan pasar, pihak Toyota India memastikan model Innova Crysta akan tetap berjalan normal. Versi lawas Innova ini bakal terus diproduksi hingga akhir financial year 2024. Artinya, Innova lawas masih akan dipasarkan hingga sekitar tahun 2025 mendatang.
Toyota pun menambah shift produksi ketiga di pabrik mereka di India, sebagai langkah mengurangi lamanya inden kedua versi Innova tersebut. Bahkan akan menambah satu shift produksi lagi jika tidak ada kekurangan pasokan semiconductor seperti saat ini.

Indra Fathan
Merek Mobil Terkenal di Indonesia
Berita Terkini
Hyundai Ioniq 5 Berbalut Motif Batik Kawung, Cuma Disediakan 50 Unit!
Fitur dan Interior Jetour X50e EV Terungkap, Atap Panoramic dan Head Unit Lebar
Modifikasi Audio Denza D9 Pertama di Indonesia, Kualitas Makin Mewah Tanpa Potong Kabel
Pameran Kendaraan Listrik PEVS 2025 Diprediksi Lebih Meriah, Target Jualan Rp 400 miliar
Kenali Tanda Ban Mobil Wajib Ganti Sebelum Berangkat Mudik Lebaran
Mobil Rekomendasi
- Populer
- Terbaru
-
Toyota Kijang...
Rp 339,60 Juta - Rp 467,00 Juta
-
Toyota Avanza
Rp 189,80 Juta - Rp 295,80 Juta
-
Honda Brio
Rp 167,90 Juta - Rp 253,10 Juta
-
Daihatsu Sigra
Rp 120,65 Juta - Rp 182,60 Juta
-
Toyota Calya
Rp 170,20 Juta - Rp 190,00 Juta
-
Subaru Crosstrek
Rp 549,50 Juta
-
Chery Omoda...
Rp 334,80 Juta - Rp 493,80 Juta
-
Suzuki Grand...
Rp 359,40 Juta - Rp 384,40 Juta
-
Wuling Alvez
Rp 209,00 Juta - Rp 295,00 Juta
-
Subaru WRX...
Rp 975,50 Juta - Rp 1,03 Miliar